Direktur RSUD Sumenep Tegaskan Komitmen Layanan Humanis di Ajang Nasional

Kamis, 17 Juli 2025 - 19:54 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto. Dr Erliyati,.M.Kes saat mengikuti Forum Nasional

Foto. Dr Erliyati,.M.Kes saat mengikuti Forum Nasional

SUMENEP | NALARPOS.ID Direktur RSUD dr. H. Moh. Anwar Sumenep, Dr. Erliyati, M.Kes, kembali menegaskan komitmen dan pengabdiannya dalam meningkatkan kualitas layanan kesehatan di Kabupaten Sumenep, Madura.

Mengusung semangat “Bismillah Melayani” yang menjadi visi utama Pemerintah Kabupaten Sumenep, Dr. Erliyati hadir dalam Rapat Kerja Teknis dan Seminar Nasional Unit Donor Darah PMI 2025 di Jakarta.

Acara bergengsi ini mengangkat tema “Penguatan Tata Kelola Unit Donor Darah PMI yang Profesional dan Transformatif untuk Mendukung Kemandirian Darah Nasional”.

Forum tersebut menjadi ruang strategis bagi tenaga kesehatan untuk berbagi pengalaman, memperkuat jejaring, serta membangun sinergi nasional dalam pengelolaan donor darah.

Dalam keterangannya, Dr. Erliyati mengaku bersyukur bisa terlibat langsung dalam forum yang mempertemukan pemangku kepentingan dari berbagai daerah.

“Forum ini sangat penting, karena selain saya sebagai pengurus PMI Sumenep, saya juga pimpinan RSUD yang memiliki bank darah sesuai amanat akreditasi,” ungkapnya kepada nusainsider.com, Kamis (17/7/2025).

Ia menambahkan, keterlibatannya di forum tersebut menjadi momentum berharga untuk menyerap pembaruan dan inspirasi dalam memperkuat layanan kesehatan.

Menurutnya, hal ini akan menjadi dorongan penting bagi transformasi layanan di RSUD Sumenep agar semakin profesional dan berdaya saing.

“Semoga lelah ini bernilai ibadah yang manfaatnya bisa dirasakan masyarakat Sumenep, baik di daratan maupun kepulauan,” ucapnya penuh harap.

Sebagai rumah sakit rujukan utama di kawasan timur Jawa Timur, RSUD Sumenep di bawah kepemimpinannya terus berbenah. Seluruh tenaga medis disebutnya akan bekerja keras agar kualitas layanan kesehatan menunjukkan tren positif dan mampu memenuhi standar pelayanan modern.

Meski telah meraih berbagai penghargaan di tingkat lokal maupun nasional, Dr. Erliyati menegaskan dirinya tetap haus ilmu dan inovasi. Baginya, itu adalah modal utama untuk mendorong reformasi sistem kesehatan berbasis pelayanan humanis dan berkelanjutan.

Ia juga menyampaikan apresiasi kepada Bupati Sumenep, Dr. H. Achmad Fauzi, SH, MH, yang senantiasa menekankan pentingnya sektor kesehatan sebagai prioritas pembangunan daerah.

“Bupati selalu mendorong agar visi ‘Bismillah Melayani’ benar-benar menjadi semangat kerja, bukan sekadar slogan. Kami di RSUD merasa terpacu untuk menjawab tantangan tersebut dengan kerja nyata,” tegasnya.

Kehadiran Dr. Erliyati di forum nasional tersebut menjadi bukti nyata bahwa transformasi layanan kesehatan di Sumenep tidak berhenti pada penghargaan semata. Melainkan, terus berkembang melalui proses belajar, inovasi, dan kerja kolektif.

Dengan semangat perubahan itu, RSUD dr. H. Moh. Anwar Sumenep kini bergerak menuju rumah sakit modern yang menekankan mutu, profesionalisme, serta keadilan akses layanan bagi seluruh masyarakat.

Facebook Comments Box

Penulis : Fer

Follow WhatsApp Channel nalarpos.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Dari Tari Muang Sangkal hingga Musik Tongtong: Sumenep Rayakan Warisan Budaya dalam Festival Akbar 2025
Dengan Ruh Santri dan Semangat Kebangsaan, Ansor Ambunten Teguhkan Barisan di Hari Santri 2025
Momentum HSN, Baznas Sumenep Perkuat Ekonomi Umat Lewat Bantuan Modal Usaha
Prof. Suhaidi, S.H., M.H. Bersama Ahmad Braja Wahyu Menyoroti Restorative Justice dan Kewenangan Bea Cukai di Garis Laut Internasional
SKK Migas-KEI Salurkan Bantuan Peralatan UMKM dan Pertanian di Pulau Sapeken
Mega Remmeng: Ketika Seni, Sejarah, dan Air Mata Bersatu di Malam Festival Sumenep
Mega Remmeng Kembali Mengudara! Kuda Terbang Arya Joko Tole Siap Guncang Sumenep Malam Ini
Songennep FC Resmi Gabung AFP Jatim, Futsal Sumenep Hidup Lagi!
Berita ini 7 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 23 Oktober 2025 - 07:34 WIB

Dari Tari Muang Sangkal hingga Musik Tongtong: Sumenep Rayakan Warisan Budaya dalam Festival Akbar 2025

Rabu, 22 Oktober 2025 - 21:15 WIB

Dengan Ruh Santri dan Semangat Kebangsaan, Ansor Ambunten Teguhkan Barisan di Hari Santri 2025

Rabu, 22 Oktober 2025 - 08:36 WIB

Momentum HSN, Baznas Sumenep Perkuat Ekonomi Umat Lewat Bantuan Modal Usaha

Selasa, 21 Oktober 2025 - 22:18 WIB

Prof. Suhaidi, S.H., M.H. Bersama Ahmad Braja Wahyu Menyoroti Restorative Justice dan Kewenangan Bea Cukai di Garis Laut Internasional

Senin, 20 Oktober 2025 - 14:57 WIB

SKK Migas-KEI Salurkan Bantuan Peralatan UMKM dan Pertanian di Pulau Sapeken

Berita Terbaru