Rokok “Papa Muda”, Bani Blueberry dan MBS Diduga Manipulasi Pita Cukai, Nama Haji Ali Zaenal Abidin Mencuat

Jumat, 31 Oktober 2025 - 07:53 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Haji Ali Zaenal Abidin, pengusaha yang namanya dikaitkan dengan peredaran rokok “Papa Muda” dalam dugaan manipulasi pita cukai di Kabupaten Sumenep. Foto/Kolase.

Haji Ali Zaenal Abidin, pengusaha yang namanya dikaitkan dengan peredaran rokok “Papa Muda” dalam dugaan manipulasi pita cukai di Kabupaten Sumenep. Foto/Kolase.

SUMENEP | NALARPOS.ID Dugaan pelanggaran pita cukai terus mencuat di Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur.

Setelah merek rokok Bani Blueberry dan MBS lebih dulu disorot, kini giliran rokok “Papa Muda” ikut terseret dalam dugaan praktik “salah tempel cukai” yang diduga merugikan negara dan mencoreng iklim usaha legal di sektor tembakau.

Hasil penelusuran di lapangan menunjukkan, ketiga merek tersebut beredar luas di pasaran mulai dari warung kecil hingga marketplace. Menariknya, harga jual di pasaran terbilang jauh di bawah rata-rata rokok legal.

Rokok Bani Blueberry dijual Rp18.000 per bungkus isi 20 batang, MBS seharga Rp19.000, sedangkan Papa Muda sedikit lebih tinggi di kisaran Rp21.000. Harga yang relatif murah itu memunculkan dugaan kuat adanya manipulasi cukai untuk menekan biaya produksi.

Kendati demikian, ketiga merek tersebut diduga menggunakan pita cukai yang tidak sesuai dengan jumlah isi sebenarnya, rokok isi 20 batang tetapi ditempeli pita cukai untuk rokok isi 10 batang. Modus ini dikenal di kalangan pelaku industri ilegal dengan sebutan “salah tempel cukai”, praktik lama yang kerap dipakai untuk mengelabui petugas pengawasan.

“Kalau dilihat sekilas, pita cukainya memang asli. Tapi ketika kita cocokkan jenis dan jumlah batangnya, tidak sesuai. Ini yang disebut salah tempel,” ujar salah satu sumber yang enggan disebut namanya, Kamis (30/10/2025).

Menariknya, ketiga merek tersebut disebut-sebut memiliki keterkaitan dengan seorang pengusaha Haji Ali Zaenal Abidin. Nama ini bukan kali pertama muncul dalam isu dugaan pelanggaran cukai. Ia dikenal luas di kalangan pelaku usaha rokok rumahan dan memiliki jaringan produksi yang cukup besar.

Jika benar dugaan itu, maka ketiga merek tersebut bisa jadi bagian dari satu jaringan produksi dan distribusi rokok nonlegal yang beroperasi di bawah radar pengawasan cukai.

Dalam konteks hukum, pelanggaran semacam ini termasuk kategori serius. Berdasarkan Undang-Undang Nomor 39 Tahun 2007 tentang Cukai, Pasal 54 menyebutkan:

“Setiap orang yang meniru, memalsukan, menjual, membeli, atau menggunakan pita cukai yang dipalsukan atau dipergunakan tidak sebagaimana mestinya, dipidana dengan penjara paling lama delapan tahun dan/atau denda paling banyak sepuluh kali nilai cukai yang seharusnya dibayar.”

Sedangkan Pasal 55 undang-undang yang sama menjelaskan:

“Setiap orang yang menempelkan pita cukai tidak sesuai jenis atau jumlah isi barang kena cukai dipidana penjara paling lama lima tahun dan/atau denda paling banyak sepuluh kali nilai cukai yang seharusnya dibayar.”

Artinya, jika dugaan “salah tempel” ini terbukti, para pelaku dapat dijerat dengan ancaman hukuman berat, termasuk pidana penjara dan denda yang nilainya bisa mencapai miliaran rupiah.

Sementara itu, Bea dan Cukai Madura yang memiliki otoritas pengawasan terhadap barang kena cukai hingga kini belum memberikan pernyataan resmi terkait temuan tersebut.

Sebelumnya, Pewarta Nalar Pos turut mencoba menghubungi pengusaha Haji Ali Zaenal Abidin melalui pesan WhatsApp pada Kamis (30/10/2025) pukul 12.48 WIB. Pesan tersebut terlihat telah terbaca (centang dua), namun hingga berita ini diterbitkan, belum ada respons atau klarifikasi dari yang bersangkutan.

Penulis : Fa

Editor : Redaksi

Follow WhatsApp Channel nalarpos.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Diduga Langgar Perda Berulang Kali, Kafe Mr Ball Diminta Aktivis ALARM Ditutup Permanen
Pembangunan Musola Al-Ikhlas di Manding Hampir Rampung, JSI Buktikan Jurnalisme Bernilai Sosial
Aksi Mahasiswa UPI Sumenep: KIP Kuliah Dipersoalkan, Kampus Janjikan Kebijakan Beasiswa
Aktivis ALARM Pertanyakan Logika Polres Sumenep soal Dugaan Miras di Mr Ball
Kasus Dugaan Pembunuhan Gegerkan Lenteng, Polisi Masih Kejar Pelaku
Songennep FC Dorong Pembinaan Berkelanjutan Lewat Turnamen Futsal 2026
Aktivis Alarm Warning Hiburan Malam, Kapolres Sumenep Sebut Komitmen Lakukan Patroli ke Mr Ball Sumenep
ALARM Ingatkan Bahaya Hiburan Malam, Kapolres Baru Jadi Tumpuan Harapan
Berita ini 58 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 31 Januari 2026 - 12:24 WIB

Diduga Langgar Perda Berulang Kali, Kafe Mr Ball Diminta Aktivis ALARM Ditutup Permanen

Jumat, 30 Januari 2026 - 16:10 WIB

Pembangunan Musola Al-Ikhlas di Manding Hampir Rampung, JSI Buktikan Jurnalisme Bernilai Sosial

Jumat, 30 Januari 2026 - 07:32 WIB

Aksi Mahasiswa UPI Sumenep: KIP Kuliah Dipersoalkan, Kampus Janjikan Kebijakan Beasiswa

Kamis, 29 Januari 2026 - 19:41 WIB

Aktivis ALARM Pertanyakan Logika Polres Sumenep soal Dugaan Miras di Mr Ball

Kamis, 29 Januari 2026 - 17:50 WIB

Kasus Dugaan Pembunuhan Gegerkan Lenteng, Polisi Masih Kejar Pelaku

Berita Terbaru